Jaditau.id - Visinema Pictures merilis official teaser poster Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang (JJJLP), menampilkan sosok Sheila Dara (Aurora), Rachel Amanda (Awan) dan Rio Dewanto (Angkasa) sedang berangkulan penuh haru.
Dalam official teaser poster yang kini sudah dapat dilihat melalui akun media sosial @jalanyangjauhjanganlupapulang dan @visinemaid, tampak Aurora berbalut jaket cokelat, sementara Angkasa dan Awan mengenakan jaket warna kelabu terang dan biru dongker.
Ketiganya berangkulan dengan pemandangan London sebagai latar. Tidak lama setelah official teaser poster dirilis, pujian warganet langsung membanjiri media sosial.
Baca Juga: Menikmati Sejuknya Pohon Pinus Ujung Aspal Wanayasa Purwakarta
“Kacau! Belum jadi aja filmnya udah bikin mewek. Gimana filmnya nanti, woyyy, kenapa sih NKCTHI universe bisa relate semua? Nangis!” tulis pemilik akun Twitter @vaniabeneran.
Tentang Aurora yang Menemukan Rumah
Bersama official teaser poster Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang, ditulis sebuah pesan mengenai rumah sebagai caption oleh Visinema Pictures.
"Meski terkadang bosan, tidak nyaman, atau menyimpan banyak kenangan buruk, tapi rumah akan selalu menjadi tempat kembali.
Aurora kini bersama ‘salah satu’ rumahnya yang kembali memberikan kehangatan setelah perjalanan jauhnya." tulis Visinema Pictures.
Baca Juga: Seorang Pemuda Dikeroyok 5 Anggota Geng Motor di Purwakarta, 2 Pelaku Diantaranya Diamankan Polisi
Caption serupa diunggah ulang oleh para pemain baru JJJLP, mulai dari Jerome Kurnia, Lutesha dan Ganindra Bimo.
Selain tentang Aurora yang menemukan rumah, JJJLP juga menceritakan upaya meraih cita-cita, perjuangan di negeri orang, keterikatan batin keluarga hingga sebuah hubungan romansa yang toksik.
Hal tersebut dianggap relate dengan kehidupan pribadi warganet.
“Pas NKCTHI nonton sama Ibu dan Adek karena waktu itu masih di rumah. Tahun depan, karena udah merantau, bakal nonton sama temen kost.” tulis akun Instagram @hay.annisa melalui unggahan @visinemaid.
Artikel Terkait
Nasib Daus Mini Kini Melarat Gegara Sepinya Job, 2 Mobil Terpaksa Dijual Demi Bisa Makan, Istrinya Jualan Ini
Tak Perlu ke Dokter, Ketahuilah 7 Tanaman Herbal Yang Mampu Atasi Penyakit Saat Musim Hujan
Selain Ambu Anne Gugat Cerai Dedi Mulyadi, Berikut 6 Pasangan Artis yang Bercerai Sepanjang Tahun 2022
Rayakan Natal dan Tahun Baru, Ini yang Akan Terjadi Jika Kamu Makan Besar Satu Jam Sebelum Tidur
Kembangkan Improvisasi, Omar Daniel Kagum dengan Kekompakan Para Pemain Tumbal Kanjeng Iblis
Ikut Ritual Duluan Persembahan Tumbal Kanjeng Iblis, Berani?
Weekend Ini Bisa Nonton Tumbal Kanjeng Iblis Duluan! Ini Daftar Bioskopnya!
Komentari Postingan Deddy Corbuzier Soal Tak Ambil Gaji dan Tunjangan Tituler, Netizen: Malu Ama Ini Om
Kamu Perlu Hati-hati! Ketika Menemukan Uang di Jalan Bisa Jadi Itu Tumbal Pesugihan
Sinopsis Tumbal Kanjeng Iblis, Film Horor Tentang Ritual Pemujaan Terhadap setan
Curhatan Via Vallen: Dimusuhi Adik-adiknya karena Stop Beri Uang Bulanan, Ingat Semua Ada Batasnya
Sukses Menebar Teror di Berbagai Kota Besar, Penonton Film Tumbal Kanjeng Iblis: Serem! Mantap!
Ritual Persembahan Tumbal Kanjeng Iblis di Balik Pintu Rumah Kos Asri
Tips Mengatasi Anak Kecanduan Gadget